Caption

Caption
Dust Collector

Sunday 3 April 2011

Energi Panas untuk Kiln Dry

Energi panas yang diperlukan untuk pengeringan kayu merupakan jumlah dari dari energi yang dikeluarkan untuk :

1.Panas latent yang deiperlukan untuk menguapkan uap air dari dalam kayu.

2.Panas yang hilang akibat rambatan panas (konduksi) melalui dinding ruangan/lantai.

3. Panas yang hilang akibat membukanya damper /vent untuk membuang kelembaban dari dalam ruangan.

4. Panas sensibel yang diperlukan untuk memanaskan kayu yang akan dikeringkan dan bangunan ruangan kiln dry. Secara keseluruhan berdasarkan perhitungan kebutuhan panas yang diperlukan untuk mengeringkan kayu berkisar antar 2500 ~ 4000 kcal/jam-m3 kayu.

Contoh : Untuk mengeringkan kayu sebanyak 300 m3 diperlukan boiler dengan kapasitas panas sebesar (asumsi panas yang diperlukan 3000 kcal/jam-m3) : 300 m3 x 3000 kcal/jam-m3 = 900.000 kcal/jam. Bila dikonversikan ke steam boiler maka : 900.000/630.000 = 1.42 ~ 1.5 ton steam/jam (uap jenuh) pada tekanan rata2 6 bar.

No comments:

Post a Comment