Caption

Caption
Dust Collector

Sunday, 14 November 2010

Tipe Kiln Dry

Kiln Dry adalah suatu ruangan untuk pengeringan kayu. Menurut metode dan peralatan yang digunakan untuk pengeringan kayu maka kiln dry dapat dibagi menjadi : 1. Kiln dry konvensional, Seperti terlihat pada gambar disamping ini metode ini yang paling banyak digunakan untuk pengeringan kayu, dimana pengeringan dilakukan dalam ruangan dengan menggunakan pemanasan (heater) bertahap dibarengi dengan pengendalian kelembaban udara ruangan secara bertahap sesuai schedule pengeringan dari kayu. Sumber panas berasal dari Boiler dapat berupa Hotwater Boiler, Steam Boiler atau Thermal Oil Boiler. 2. Dehumidifier Kiln dry Metode ini menggunakan alat dehumidifier atau alat yang mampu menyerap udara lembab dalam ruangan, caranyanya adalah dengan melewat udara pada suatu "codenser" pada alat dehumidifier dimana udara yang lewat akan mengembun pada permukaan "condenser". Jadi kandungan uap air diserap oleh "condenser" kemudian dialirkan keluar, karena udara disekitanya lebih kering maka kandungan air dalam kayu bergerk keluar ke udara dan diserap oleh condenser. 3. Vacuum Dryer Metode hampir sama dengan metode konvensional menggunakn heater, hanya bedanya kayu dimasukkan kedalam ruangan/tabung vakum untuk mempercepat keluarnya kandungan air didalam kayu.

1 comment:

  1. Fully Auto Kiln Controller ex Italy. Hub : btjendra@gmail.com

    ReplyDelete